Saran Pengembangan Perangkat Pembelajaran IPA


B.      Saran
Dengan mengidentifikasi hasil penelitian dan pengalaman selama melaksanakan penelitian untuk pengembangan perangkat pembelajaran khususnya perangkat pembelajaran IPA yang berbasis karakter, peneliti memberikan beberapa saran berikut:
1.        Proses penelitian pengembangan merupakan proses yang cukup rumit, sehingga diperlukan waktu penelitian yang cukup. Oleh karena itu, dalam melaksanakan penelitian dan pengembangan dibutuhkan kesiapan yang matang, khususnya dalam instrumen penelitian yang digunakan agar waktu yang tersedia bisa digunakan dengan lebih efektif.
2.        Untuk lebih meningkatkan kualitas pelaksanaan pendidikan karakter, sebaiknya perlu dilakukan monitoring terhadap pelaksanaan pembelajaran termasuk penilaian perangkat pembelajaran yang digunakan agar guru sebagai pelaksana pendidikan karakter di lapangan bisa dengan tepat melaksanakan pembelajaran berbasis karakter.
3.        Perangkat pembelajaran ini hendaknya diuji cobakan juga pada kelas lain atau sekolah-sekolah lain, serta dikembangkan untuk pokok bahasan yang lain, karena berdasarkan pengamatan yang dilakukan pada uji coba hasil belajar siswa meningkat serta dapat berpengaruh terhadap karakter siswa.

Share this

0 Comment to " Saran Pengembangan Perangkat Pembelajaran IPA"

Posting Komentar